Profil, Visi, dan Misi
SMP Yadika 1 Cicalengka merupakan sekolah swasta yang terletak di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tepatnya beralamat di Jalan H. Darham Cikopo Cicalengka, Tenjolaya, Kec. Cicalengka, Kab. Bandung, Jawa Barat. Semenjak tahun 1983, sekolah ini beroperasi di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan memiliki akreditasi A sebagai tanda kualitas pendidikan yang baik. Kegiatan belajar mengajar berlangsung pada pukul 07.00 – 12.00 WIB dari hari Senin sampai Sabtu.
SMP Yadika 1 Cicalengka memiliki visi unggul dalam IMTAQ, IPTEK, Prestasi dan Berbudaya Lingkungan, serta misi meningkatkan keimanan dan ketaqwaan melalui pengalaman belajar agama dan meningkatkan kegiatan ibadah terhadap Tuhan Yang Maha Esa, mengembangkan kemampuan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi berdasarkan minat, bakat, dan potensi peserta didik, mengembangkan keterampilan melalui kegiatan pembelajaran, pelatihan berbasis teknologi, informasi dan komunikasi, melaksanakan pembelajaran efektif yang aktif, kreatif, inovatif, dan menyenangkan berbasis pendidikan karakter, menerapkan lingkungan sekolah yang ramah dalam mengembangkan diri pada ranah kecerdasan intelektual, emosional, dan spritual, bersih, sehat, hijau, asri, rindang, serta mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan, menerapkan budaya hidup bersih dan sehat guna melestarikan sekolah sehat.

